PayPal adalah "broker pembayaran" paling populer di dunia saat ini untuk keperluan transaksi online, baik untuk keperluan belanja atau transaksi online lainnya. Dahulu Moneygrams dan wire transfer menjadi standard pembayaran, tapi saat ini lebih dari berjuta juta pengguna internet lebih memilih PayPal untuk bertransaksi. PayPal telah mendapatkan kepercayaan dan kenyamanan untuk transfer uang online, terlebih setelah Paypal diakusisi oleh Ebay, hampir 95% pembayaran Ebay menggunakan PayPal.
PayPal saat ini telah menjadi alat pembayaran terbesar di dunia dengan lebih dari 153 juta account. PayPal dapat digunakan di 190 negara dan 17 mata uang yang berbeda di seluruh dunia. PayPal juga mendukung e-commerce global yang memungkinkan transaksi dengan lokasi, mata uang, dan bahasa yang berbeda di seluruh dunia.
Paypal merupakan salah satu alat pembayaran yang direkomendasikan di internet. Dengan Paypal kita bisa melakan transaksi jual beli. Kita juga bisa mentransfer uang ke account Paypal yang lain, atau untuk menerima pembayaran dari bisnis online yang kita ikuti seperti dari PTC, Trading Forex atau dari program-program penghasil dollar di internet lainnya. Kita juga bisa menarik tunai (withdraw) uang yang ada di Account Paypal yang telah di verifikasi dengan mentransfernya ke account bank lokal kita. Adapun syarat untuk memiliki account Paypal yaitu :
1. Memiliki alamat email, digunakan sebagai username.
2. Memiliki Kartu kredit, untuk verifikasi
3. Account Bank Lokal, untuk withdraw (penarikan tunai)
Untuk mendaftar, klik di sini. jika kita sudah mendaftar dan semua syarat terpenuhi maka kita bisa melakukan semua transaksi yang ada. Tapi jika ada beberapa syarat yang belum lengkap maka status akan "limited". Contoh, apabila kita tidak memasukkan nomor kartu kredit, maka account Paypal akan berstatus "unverified" yang artinya bahwa kita belum bisa menarik tunai (withdraw), ada pembatasan jumlah transaksi belanja, transfer antar account Paypal dan pembatasan jumlah nominal di account Paypal.
Tidak ada biaya untuk daftar PayPal dan juga untuk transfer dari Account Bank ke Account PayPal. kita hanya akan di kenakan $1.95 pada saat verifikasi, tapi uang tersebut akan di kembalikan lagi melalui account Paypal setelah terverifikasi. Pengguna juga akan dikenakan biaya yang kecil untuk :
- Account PayPal Personal, akan dikenakan biaya jika menerima pembayaran melalui kartu kredit.
- Account Paypal Premier atau Business, akan dikenakan biaya setiap menerima pembayaran.
Hati hati dengan PAYPAL palsu
Email tersebut intinya adalah kita diminta untuk memperbarui data-data account Paypal karena dinyatakan telah kadaluarsa (out of date), dikatakan juga bila tidak mengupdatenya dalam tempo 24 jam maka account Paypal kita akan di diblokir, berikut gambar nya :
Sepintas sangat mirip dengan email dari Paypal yang biasanya dikirimkan pada membernya, tapi setelah diteliti ditemukan beberapa kejanggalan yaitu:
- Alamat pengirimnya tidak seperti yg biasanya yaitu : service@intl.paypal.com atau paypal@email.paypal.com . Tapi yang palsu alamatnya yaitu "paypal@alertes.com".
- Email tersebut menyatakan bahwa kita harus meng-klik sebuah link. Padahal Paypal sudah memperingatkan untuk jangan mengklik link yg terdapat di email (Never click any links or attachments in a suspicious email) dan kita juga selalu diminta mengetikkan alamat paypal dengan benar saat login
0 comments: on "TENTANG PAYPAL"
Post a Comment